bali, gue yakin semua orang yang ga tinggal dibali sangat ingin menginjakan kakinya dibali . selain bali adalah sebuah pulau terindah yang memiliki banyak pantai yang indah , serta memiliki nilai kebudayaan yang sangat kental menjadikan bali pulau yang patut dikunjungi.
namun, ada banyak keterbatasan buat orang yang tinggal jauh dari bali seperti jakarta. untuk orang yang mempunyai cukup materi mungkin sangat mudah karena dapat mengakses jalur udara yang cepat namun mahal. nah, bagaimana dengan yang mempunyai batasan keuangan ?
nah disini gue bakal tulis gimana cara + perhitungan keuangan kebali, serta biaya hidup disana dari jakarta :
caranya adalah dengan jalur darat.
1. dari jakarta, kita ke stasiun senen dengan memilih kereta super ekonomi, tujuan ke stasiun gubeg (surabaya) dengan harga : Rp. 33.500 ya sebagai ancang2 kalo ada kenaikan taro lah 35-40ribu . dikereta 16 jam, kalo berangkat jam 12siang- jam setengah 3sore/jam 4sore. makan sekali makan dikereta hanya 2000-4000rupiah
itunglah makan 3x . 3000x3 = 9000dikereta (sembilan ribu maaf font nya jadi kaya angka empat) hehe
2. nyampe di surabaya beli tiket kereta api ke banyuwangi keeta bisnis Rp 60-90ibu waktu sampe sana kira 7jam . makan 3x aja kaya tadi ke surabaya
3. sampe disana jalan kira-kira 200 meter ke pelabuhan ketapang . Ada 2 Alternatif Ketika Berada di Pelabuhan Penyeberangan Ketapang "
Alternatif 1 : - Ketika Berada di Pelabuhan Ketapang dapat Langsung Menaiki Bis Jurusan Ketapang - Terminal Ubung[Denpasar] ( Harga Tiket Rp. 35.000,- / Orang ) Tetapi Penumpang Tidak dapat Turun / Melihat - lihat Keindahan Laut Lepas Ketika Menyebrangi Laut.
Alternatif 2 : - Menaiki Kapal Penyebrangan Ketapang - Gilimanuk ( Harga Tiket Rp. 6000,- / Orang ) sambil Menunggu Kita Juga dapat Menikmati Pemandangan Laut Lepas,Ketika sampai di Gilimanuk Langsung Menaiki Bis Jurusan Gilimanuk - Terminal Ubung[Denpasar] ( Harga Tiket Rp. 25.000,- )
4. sampe dibali langsung cari angkutan ke kuta, tanya poppies line 1 atau 2 untuk mencari penginapan murah disana
5. nama-nqmq penginapan murah di bali + penginapan :
1. Cempaka II (Bersih & privasi):
2. Ronta Bungalow (Bersih) Gg. Ronta . 50 m dari monumen Bom Bali I
3. Losman Arthawan ( ) – Poppies Lane II
4. Dua Dara, Poppies Lane II.
5. Segara Sadhu Inn. 0361) 759909, Jl. Poppies II Gang 1 # 3A
6. Jus Edith Bungalows 0361) 750558, Gang Ronta, Poppies Lane II
7. Gora Beach Inn – Poppies Lane 2, Banjar Pengabetan ( )
8. Yunna Cottage – Jl. Pantai Kuta Gg Poppies 2 ( )
9. Tunjung Bali Inn – Poppies Lane 2 ( ) dengan Kadek
10. Palm Gardens Taman Nyiur – Poppies Lane 2 (
11. Okie House – Poppies Lane 2 ( )
12. Mahendra – Poppies 1 Banjar Pengabetan ( )
13. Puri Agung – Poppies 1 ( )
14. Bungalows Taman Ayu – Poppies 1 ( )
15. Komala Indah – Poppies 1 No. 20 ( ) )
kalau menginap di jus edith 25ribu / hari . 5 hari . 5x25ribu = 125ribu
makan sehari 2x Rp 4000/nasi jinggo . 5hari = 2x5 = 10kali makan x 4000 = Rp 40.000
sewa sepeda motor =50ribu/hari . 5hari = 250ribu
jadi total semuanya = 715.000 (-/+) sudah semua-semuanya
so, siapa bialng kebali itu mahal ;)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar